Wednesday, 15 February 2017

Anjing yang Masuk Surga

"Ibu, ada ga sih anjing yang masuk surga?" tanya Arsya ketika kami melihat segerombolan anjing yang sedang tidur-tiduran di bawah pohon saat bersepeda pagi tadi.

"Em, kayaknya ada Dek, tapi Ibu belum pasti, nanti kita cari dulu ya," jawab saya.

"Emang kenapa anjingnya masuk surga Bu, dia kan najis," lanjutnya.

"Nah itu Ibu belum tau, nanti ya cari dulu jawabannya."

Sepanjang jalan, saya pun penasaran, ada ga sih anjing yang masuk surga? Seingat saya, ada kisah anjing yang cukup terkenal, yaitu anjingnya ashabul kahfi dan anjing yang kehausan dan ditolong oleh wanita pezina.

Malam ini baru kesampainan saya menuntaskan rasa penasaran, karena sepulang bersepeda, Duo Binar sudah dijemput teman untuk bermain bersama dan saya harus segera bersiap ke tempat kerja. Nasib kerja di pelayanan kesehatan, ketika yang lain libur, tapi saya engga 😑.

Dan berikut hasil pencarian saya.

● Anjing para pemuda Ashabul Kahfi, yang konon bernama Qithmir, dipercaya sebagai satu-satunya anjing yang masuk surga. tapi saya belum menemukan dalil yang tepat untuk ini. Kisah Ashabul Kahfi ini dimuat dalam surat Al Kahfi ayat 10-26.

● Anning yang kehausan dan diberi minum oleh seorang pelacur, yang dikisahkan masuk surga adalah sang pezina, bukan anjingnya.

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu dari Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam , beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Seorang wanita pezina telah mendapatkan ampunan. Dia melewati seekor anjing yang menjulurkan lidahnya dipinggir sumur. Anjing ini hampir saja mati kehausan, (melihat ini) si wanita pelacur itu melepas sepatunya lalu mengikatnya dengan penutup kepalanya lalu dia mengambilkan air untuk anjing tersebut. Dengan sebab perbuatannya itu dia mendapatkan ampunan dari Allâh Azza wa Jalla.
(Hadits riwayat oleh Imam Bukhari dalam kitab Shahih beliau rahimahullah, hadits ini shahih)

Jadi, apa benar ada anjing yang masuk surga? Wallahu a'lam.

No comments:

Post a Comment